ERAMADANI.COM – Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, batal hadir dalam acara dialog publik yang diselenggarakan Pimpinan Pusat Muhammadiyah (PP Muhammadiyah) di Universitas Muhammadiyah Surabaya (UMS) pada Jumat, 24 November 2023.
Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu’ti, melalui akun Twitter pribadinya, @Abe_Mukti.
“Saya mendapat informasi dari Mas Nusron Wahid sore ini. Mas Gibran tidak bisa menghadiri undangan Dialog Publik PP Muhammadiyah dengan Capres-cawapres di UMSurabaya, Jumat 24 November pukul 09.00-11.00,” tulis Abdul Mu’ti.
“Dialog hanya akan dihadiri oleh Pak Prabowo,” ujarnya.
Melansir dari viva.co.id, Abdul Mu’ti mengaku sangat menyayangkan ketidakhadiran Gibran dalam acara tersebut. Menurutnya, dialog publik tersebut merupakan kesempatan yang baik bagi Gibran untuk menyampaikan visi-misinya kepada publik.
“Sangat disayangkan. Dialog publik ini merupakan kesempatan yang baik bagi Mas Gibran untuk menyampaikan visi-misi kepada publik,” ujar Abdul Mu’ti.
Padahal, acara dialog publik tersebut telah dipersiapkan dengan matang oleh PP Muhammadiyah. Acara tersebut akan dihadiri oleh ribuan mahasiswa dan masyarakat umum.
Dengan batalnya Gibran, maka hanya Prabowo Subianto yang akan hadir dalam acara tersebut. Prabowo akan menyampaikan visi-misinya sebagai calon presiden kepada publik.