ERAMADANI.COM, DENPASRAR – Polda Bali baru-baru ini telah melaksanakan lomba cipta puisi yang diikuti oleh perwakilan dari sejumlah daerah di Bali, meski ditengah wabah Covid sedang melanda kegiatan ini masih tetap berlangsung.
Lomba cipta puisi dilakukan melalui beberapa proses seleksi sejumlah perwakilan daerah tampil secara virtual dihadapan kapolda Bali dan jajarannya.
Juara tiga dari kompetisi ini adalah gadis kecil berhijab asal Jembrana, Alfina Robiah Aladawiyah (Alda). Untuk dapat mewakili kabupaten Jembrana, sebelum ia menjadi juara 1 pada seleksi di polres Jembrana.
Dilansir dari laman kemenag.go.id, bapak penyisihan lomba cipta puisi yang dilakukan pada Ahad (28/06/2020), di Ruang Rupatama Polres Jembrana.
Alda masuk sebagai lima besar untuk masuk ke Final yang ditonton langsung oleh Kapolda Bali beserta Jajaran secara Virtual.
Bertemakan “Bakti Polri Dalam Penanganan Covid-19 Sebagai Pelindung Masyarakat” lomba puisi diikuti oleh peserta dari semua tingkatan sekolah dan anggota Polri serta Bhayangkari.
Dengan Riasan Khas Budaya Bali, didampingi Mentor dan Wali, penampilan Alda siswi pada MIN 3 Jembrana sukses membawanya sebagai Juara 3 ditingkat Polda Bali.
Muncul sebagai pemenang Juara 1 Polres Buleleng, Juara 2 Polres Klungkung, Juara 3 Polres Jembrana.
Puisi adalah salah satu bentuk karya sastra yang diungkapkan dengan menggunakan bahasa yang padat, dan bermakna kias.
Puisi juga merupakan hasil ungkapan perasaan penyair yang dituangkan melalui kata-kata/bahasa yang sengaja dipilih penyair. (IAA)